RESEP IKAN TUDE ISI BUMBU RICA, Rasanya agak ga mungkin kalau ga mau nambah, nambah dan nambah lagi. Pedas, harumnya bumbu, dan aroma ikan berpadu dengan sambal dabu-dabu iris yang segar dengan wangi perasan jeruk limo…hmmm…tidak terkatakan nikmatnya.
BAHAN :
- * 1/2 kg ikan belanak (5 ekor)
- * 125 gr ikan kakap
- * 2 sdm bawang merah goreng
- * 2 butir kuning telur
- * 1 sdt garam
- * 1/4 sdt merica bubuk
- * 1/4 sdt pala bubuk
- * 2 butir putih telur
- * Minyak untuk menggoreng
- * Daun pisang/alumunium foil untuk membungkus
BAHAN BUMBU RICA :
- * 3 sdm minyak untuk menumis
- * 1 1/2 sdm irisan bawang putih
- * 3 sdm irisan bawang merah
- * 1 sdm irisan sereh
- * 1 sdt irisan jahe
- * 4 lembar daun jeruk
- * 10 sdm irisan cabai merah
- * 4 buah (350 gr) tomat, diiris kecil
- * 1 sdt garam
- * 1 1/2 sdt gula pasir
- * 20 gr daun kemangi
CARA MEMBUAT IKAN TUDE ISI BUMBU RICA :
- 1. Perut ikan dibelah, sayat daging di atas dan di bawah tulang ikan,cabut tulang tengah dan tulang yang kecil.
- 2. Keluarkan daging ikan lalu dihaluskan, campur dengan ikan kakap kemudian diblender (dicincang halus).
- 3. Adonan ikan cficampur bawang goreng, kuning telur, garam, merica, dan pala, diaduk rata.
- 4. Masukkan kembali ke kulit ikan, rapikan.
- 5. Bungkus ikan yang telah diisi dengan daun pisang/aluminium foil,
- lalu kukus hingga matang, angkat, dinginkan.
- 6. Keluarkan ikan dari bungkusnya, balur dengan putih telur, lalu goreng sampai kecoklatan, angkat.
- 7. Bumbu Rica : Tumis dengan minyak , bawang putih, bawang merah, serai, dan jahe hingga wangi, masukkan daun jeruk, cabai merah, tomat, aduk sampai masak, lalu tambahkan garam dan gula, aduk rata, masukkan daun kemangi, aduk rata, angkat.
- 8. Hidangkan ikan dengan siraman bumbu rica.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar