Resep cara membuat ayam kentucky atau Kentucky Fried Chicken (KFC) itu bisa kita buat sendiri. Ya meskipun tidak persis dengan ayam goreng KFC yang terkenal itu, tetapi paling tidak mendekati atau sedikit mirip dengan KFC lah. Dan jangan salah, ayam goreng ala kentucky buatan sendiri juga bisa lebih enak lho. Terutama kalau yang buat itu sang istri. Dengan sedikit ditambah bumbu-bumbu cinta, masakan ayam goreng bisa menjadi lebih nikmat. Yang pasti, biaya yang dikeluarkan untuk menikmati rasa ayam goreng tepung lebih terjangkau bila diolah sendiri.
Resep cara membuat ayam kentucky yang asli awalnya dibuat oleh Harland Sanders dari Amerika. Untuk lebih mengenal KFC, kita simak dulu profil KFC ya. Kentucky Fried Chicken atau disingkat dengan KFC merupakan salah satu brand perusahaan waralaba dari Yum! Brands, Inc., dan berpusat di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat. Jadi, istilah Kentucky itu diambil dari salah satu negara bagian di Amerika. Pendirinya adalah Col. Harland Sanders, yang paling populer dari KFC ialah ayam gorengnya. Sanders Harland mengawali jualannya di SPBU kepunyaannya sendiri di Corbin, sebuah kota yang masih bagian dari Kentucky di thn 1939. Kemudian ia hijrah ke suatu motel. Namun, pada tahun 40-an ia menutup bisnisnya karena kotanya dibangun dan dilewati jalur jalan tol. Lalu di tahun 50-an, dia berkenalan dengan Pete Harman di Kota Salt Lake, yang kemudian mereka bersepakat membangun restauran KFC (pada mulanya restoran ini tidak bernama KFC). Harland menjual semua waralaba Kentucky Fried Chicken di thn 1964 sebesar $ 2 juta dollar. Dan pada umur 90 tahun, Harland terserang penyakit leukemia dan meninggal setelah melakukan perjalanan 250 ribu mil dalam setahun kunjungannya ke restoran KFC di seluruh dunia. Itulah sedikit profilnya, sekarang kita coba bagaimana cara membuat ayam goreng tepung ala Kentucky Fried Chicken.
Bahan Baku Ayam Kentucky ala KFC:
Resep cara membuat ayam kentucky yang asli awalnya dibuat oleh Harland Sanders dari Amerika. Untuk lebih mengenal KFC, kita simak dulu profil KFC ya. Kentucky Fried Chicken atau disingkat dengan KFC merupakan salah satu brand perusahaan waralaba dari Yum! Brands, Inc., dan berpusat di Louisville, Kentucky, Amerika Serikat. Jadi, istilah Kentucky itu diambil dari salah satu negara bagian di Amerika. Pendirinya adalah Col. Harland Sanders, yang paling populer dari KFC ialah ayam gorengnya. Sanders Harland mengawali jualannya di SPBU kepunyaannya sendiri di Corbin, sebuah kota yang masih bagian dari Kentucky di thn 1939. Kemudian ia hijrah ke suatu motel. Namun, pada tahun 40-an ia menutup bisnisnya karena kotanya dibangun dan dilewati jalur jalan tol. Lalu di tahun 50-an, dia berkenalan dengan Pete Harman di Kota Salt Lake, yang kemudian mereka bersepakat membangun restauran KFC (pada mulanya restoran ini tidak bernama KFC). Harland menjual semua waralaba Kentucky Fried Chicken di thn 1964 sebesar $ 2 juta dollar. Dan pada umur 90 tahun, Harland terserang penyakit leukemia dan meninggal setelah melakukan perjalanan 250 ribu mil dalam setahun kunjungannya ke restoran KFC di seluruh dunia. Itulah sedikit profilnya, sekarang kita coba bagaimana cara membuat ayam goreng tepung ala Kentucky Fried Chicken.
Bahan Baku Ayam Kentucky ala KFC:
- cuci bersih ayam 0,5 kg. Kalau bisa semuanya adalah daging paha.
- Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng ayam
- garam satu sendok teh
- lada halus sebanyak satu sendok teh
- bawang putih sebanyak 2 siung
- telur ayam 1 butir. Ambil kuningnya saja
- lada halus seperempat sendok teh
- garam seperempat sendok teh
- vetsin seperempat sendok teh
- baking soda seperempat sendok teh, digunakan sebegai pengembang dan perenyah ayam goreng
- tepung terigu 150 gr (seratus lima puluh mili gram)
- air dingin 150 ml (seratus lima puluh mili liter)
- tepung maizena 20 gr (dua puluh gram)
- tepung terigu 200 gr (dua ratus gram), pilih yang tinggi protein
- tepung maizena 50 gr (lima puluh gram)
- baking soda seperempat sendok teh, sebagai pengembang dan perenyah ayam goreng
- bubuk kaldu instan seperempat sendok teh, pilih yang rasa ayam
- bawang putih 2 siung
- vetsin seperempat sendok teh, sebagai penguat rasa
- Semua bahan pelapis cair dicampur dan aduk sampai merata. Tambahkan kuning telur dan air sedikit demi sedikit, aduk lagi sampai merata. Kemudian masukkan ke dalam lemari es atau jika tidak punya, tempatkan pada tempat yang agak dingin.
- Bahan-bahan yang dipakai untuk membuat pelapis kering juga dicampur semuanya.
- Lumuri daging ayam dengan garam, bawang putih, serta lada, lalu aduk sampai merata. Biarkan selama kurang lebih 10 menit sampai benar-benar meresep.
- Campurkan daging pada pelapis kering dengan mengguling-gulingkannya sampai semua daging terlapisi tepung. Lalu masukkan daging pada pelapis cair.
- Kemudian daging diguling-gulingkan lagi ke dalam pelapis kering. Jika sudah benar-benar tercampur dengan bahan pelapis, saatnya untuk menggoreng.
- Panaskan minyak goreng pada wajan lalu masukkan potongan-potongan ayam dan goreng sampai berwarna kekuning-kuningan. Angkat dan sajikan.
Artikel Terkait :
- 3 Resep Membuat Ayam Goreng Mentega, Kremes, dan Tepung
- 3+ Resep Membuat Ayam Bakar Khas Solo, Padang, dan Bali
- Resep Membuat Ayam Panggang Lada Hitam
- Resep Membuat Ayam Kecap Manis dan Gurih
- Resep Membuat Nasi Goreng Spesial Enak
- + Resep Membuat Sate Kambing
- Resep Membuat Sate Ikan ++
- Resep Membuat Sate Ayam Madura
- Resep Membuat Sate Usus Ayam Jabar
- Resep Membuat Sate Sapi manis
- Resep Membuat Sate Usus Ayam
- Resep Membuat Sate Kelinci
Tidak ada komentar:
Posting Komentar